Menjadi orang terkaya di dunia adalah dambaan bagi setiap orang. Siapa pula yang tak ingin memiliki harta berlimpah? Setiap orang pasti menginginkannya. Akan tetapi, di balik setiap pencapaian dan kesuksesan seseorang pasti ada kerja keras untuk mencapai kesuksesan tersebut. Seperti halnya 8 orang paling kaya di dunia berikut ini.
Jeff Besoz
Siapa yang tak kenal Amazon? Hampir setiap orang pasti pernah berbelanja di toko online terbesar di dunia ini. Kalaupun belum, minimal pasti sudah sering mendengar nama toko online tersebut. Meski nama Amazon sudah lazim terdengar di bidang perdagangan daring, beberapa orang malah tidak tahu siapa pendiri dan pemilik perusahaan Amazon ini. Dialah Jeff Bezos. Pendiri sekaligus pemilik perusahaan toko online terbesar di dunia; Amazon. Menurut berbagai sumber, kekayaan Jeff diperkirakan telah mencapai 130,5 Miliar Dolar Amerika. Dengan jumlah ini, tak heran bila ia dikukuhkan menjadi orang terkaya di dunia pada tahun 2019.
Bill Gates
Bagi Anda para pengguna gawai, tentu sudah sering mendengar nama Bill Gates. Ya, Bill Gates adalah penemu sekaligus pendiri Microsoft; program komputer yang paling sering digunakan oleh orang-orang saat ini. Tampaknya, kepopuleran program temuan Bill Gates ini berdampak pula pada kesuksesannya. Salah satu buktinya adalah dengan jumlah kekayaannya yang mencapai 92,2 Miliar Dolar Amerika.
Warren Buffet
Dia adalah investor paling sukses di Amerika, sekaligus pemilik perusahaan asuransi Berkshire Hathaway. Meski sudah sukses dan hidup bergelimang harta, justru Buffet dikenal sebagai orang yang sederhana dan dermawan. Hal yang patut diteladani dari sosoknya adalah ia sering menyisihkan sebagian hartanya untuk beramal dan membantu orang-orang yang tidak mampu. Meski begitu, kekayaannya tak berkurang dan mengukuhkannya di posisi ke-3 orang terkaya dunia dengan kekayaan sebesar 89,6 Miliar Dolar Amerika.
Mark Zuckerberg
Bernard Arnault
Inilah sosok di balik kemewahan tas-tas merk Louis Vuitton. Ya, dialah Bernard Arnault. Bernard merupakan direktur utama dari perusahaan fashion LVMH. Perusahaan ini adalah perusahaan fashion yang telah mengakuisisi merk-merk tas mewah seperti Louis Vuitton, Dior, Bulgari, Sephora, Celine, dan Fendi. Bernard sendiri juga telah membuka lebih dari 3000 toko ritel untuk memasarkan tas-tas mewah tersebut. Saat ini, kekayaan Bernard ditaksir mencapai 75,7 Miliar Dolar Amerika.
Carlos Slim Helu
Carlos sempat menjadi orang paling kaya di dunia pada tahun 2011. Kekayaannya ini didapatkan dari usahanya di bidang telekomunikasi dan saham. Ketekunannya dalam berusaha ini juga telah membuatnya ada di posisi ke-6 orang terkaya di dunia pada tahun 2019 dengan kekayaan sebesar 70,5 Miliar Dolar Amerika.
Amancio Ortega
Pengusaha asal Spanyol ini adalah pendiri dari merk fashion Zara. Bergerak di bidang produksi pakaian telah membuat Amancio menjadi orang yang sukses dan kaya raya. Tetapi, sebelum sukses seperti sekarang, Amancio juga pernah menjual pakaian-pakaian produksinya dengan menggunakan kereta api. Dia adalah contoh pengusaha yang sukses secara bertahap. Saat ini, kekayaan Amancio telah mencapai 70,5 Miliar Dolar Amerika.
Ketujuh orang terkaya di dunia tersebut punya passion yang tinggi soal bisnis. Jadi jika ingin mendapatkan apa yang diinginkan maka jangan lupa untuk selalu termotivasi dan bersemangat dalam menjalankan pekerjaan sesuai passion.
No comments:
Post a Comment
Bagaimana Menurut Anda Tulisan Ini, Membantu atau Tidak? Tuliskan Masukan Anda di Kolom Komentar, dibawah!