Dilahirkan dari keluarga orang terkaya di dunia membuat seseorang bisa hidup dengan sangat mewah di kesehariannya. Beberapa anak tersebut diantaranya seperti Petra, ia adalah putri dari salah satu milyuner di dunia yakni Bernard Ecclestone yang merupakan orang terkaya nomor 418 di dunia versi forbes.
Kekayaan yang dimiliki oleh Bernard ini mencapai angka Rp 26,3 triliun, tentunya dengan jumlah harta sebesar itu bisa memberikan berbagai kenyamanan untuk anaknya. Kondisi keuangan yang begitu melimpah dari sang ayah menjadikan Petra bisa hidup dengan sangat glamour dalam kesehariannya. Salah satu hal properti yang dimiliki oleh Petra adalah Estate Spelling dengan harga sekitar Rp 800 miliar.
Rumah tersebut merupakan salah satu yang termahal di negara Amerika Serikat.
Petra tidak hanya sangat glamour dengan kondisi rumah yang dimilikinya, tetapi juga sangat menikmati uangnya untuk momen-momen lain di dalam hidupnya. Pada saat melangsungkan pernikahan, ia menghabiskan biaya yang sangat besar hingga mencapai pada angka Rp 180 miliar rupiah.
Tentu momen spesial dalam hidup Petra tersebut berarti baginya sehingga dilangsungkan dengan biaya yang sangat fantastis. Jumlah uang yang besar untuk ukuran sebuah pesta pernikahan tersebut bagi ayahnya bukanlah sesuatu yang berat bagi milyuner besar seperti Bernard.
Kehidupan dari Petra yang bergelimang harta dari orangtuanya memang menjadikannya sangat dimanja oleh uang.
Perempuan yang memiliki wajah menawan serta tubuh seksi ini pernah menjadi model mengandalkan kelebihan pada tubuhnya. Pada saat ini ia memiliki pekerjaan sebagai duta Meningitis Trust serta menjadi seorang perancang busana pada berbagai merek. Wanita yang dalam seharinya bekerja selama 8 jam ini merasa bangga karena waktu bekerjanya seperti orang secara umum.
Orang yang Juga beruntung memiliki orangtua Milyuner adalah Sam Branson, anak dari bos virgin ini merupakan sahabat dari Pangeran William. Statusnya yang saat ini sebagai pria single menjadikannya sebagai salah satu pria terbaik untuk dijadikan sebagai suami. Sang ayah sendiri merupakan orang terkaya di dunia nomor 255 menurut forbes dengan total kekayaan mencapai Rp 39,5 triliun. Berbagai kebutuhan yang bersifat material bukanlah sesuatu yang sulit bagi ayah dari Sam, yaitu Richard Branson.
Sam Branson sendiri memiliki keinginan untuk tidak berada dalam bayang-bayang sang ayah. Ia juga berusaha untuk menghindari sorotan publik. Ia berusaha untuk sukses dengan kemampuannya sendiri yakni dengan membuat film dokumenter. Richard juga telah membuat perusahaan produksinya sendiri, sehingga bisa dibilang orang yang cukup sukses dalam hal keuangan secara mandiri.
Putri dari orang terkaya nomor 19 di dunia versi forbes Mukesh Ambani yang merupakan raja migas Petrochemicals dengan nilai kekayaan mencapai Rp 209,6 triliun. Mukesh sendiri memiliki anak putri hanya satu saja yakni Isha yang sat ini sedang belajar di Yale.
Kuliahnya telah mencapai tingkat dua, di kehidupan organisasi kampus ia terlihat sangat cemerlang. Hal ini dibuktikan dengan menjadi ketua badan kemahasiswaan di New Haven.
Kehidupan Isha sebagai seorang putri orang terkaya di India tidak membuatnya terlena dalam berusaha untuk menjadi terbaik di bidang pendidikannya. Pada masa mudanya dihabiskan dengan kacamata serta gigi berkawat untuk belajar dengan baik serta berusaha memiliki penampilan yang menawan.
Isha yang terkenal dengan anak orang terkaya di India ini memiliki keahlian lain, yakni dikenal sebagai pianis handal. Tentunya dengan kekayaan serta berbagai kehebatannya menjadikan Isha menjadi seorang putri dengan keberuntungan di bidang keuangan serta kemampuan pribadi yang baik.
No comments:
Post a Comment
Bagaimana Menurut Anda Tulisan Ini, Membantu atau Tidak? Tuliskan Masukan Anda di Kolom Komentar, dibawah!